Nama Penulis : Ixora Lico Yewun
Sumber Gambar https://news.detik.com/berita/
Jakarta - Dalam rangka merayakan HUT ke 496 Jakarta, masyarakat bisa berwisata ke Ancol gratis selama sebulan. Promo ini dimulai dari tanggal 21 Mei – 22 Juni 2023. Meskipun demikian, tetap diberlakukan syarat dan ketentuan yang perlu diketahui.
Selain itu, masyarakat juga tetap harus melakukan pemesanan sebelum mengunjungi Ancol selama masa promo gratis. Berikut penjelasan lengkapnya. Pemesanan tiket masuk Ancol dilakukan secara online melalui situs web https://www.ancol.com/ pada tanggal 21 Mei – 22 Juni 2023, wajib daftar akun dan reservasi H-1, satu orang hanya untuk satu tiket gratis, tiket gratis tidak termasuk tiket kendaraan dan unit rekreasi Ancol, dan jam operasional tiket gratis berlaku dimulai dari pukul 17:00-23:00 WIB.
Masyarakat akan disuguhkan taman bermain, mushola, dermaga untuk menikmati pemandangan dan berfoto, toilet, homestay, tempat makan, dan lain sebagainya. Fasilitas yang memadai dan pemandangan pantai yang indah, membuat banyak pengunjung yang memilih tempat ini sebagai tujuan wisata bersama keluarga.

0 Komentar